cara melebatkan bulu mata secara cepat |
Cara melebatkan bulu mata dengan cepat | 24healthours.com - Apa yang akan Kamu lakukan untuk membuat bulu mata terlihat lebat dan tebal? Menggunakan vini, maskara, atau extension bulu mata? Beberapa kosmetik tersebut memang dapat digunakan untuk melebatkan bulu dengan cepat, tetapi juga akan memberikan dampak negatif yaitu iritasi pada mata akibat dari pada penggunaan kosmetik tersebut.
Beberapa penyebab bulu mata mudah tipis dan rontok
Banyak faktor-faktor yang menyebabkan bulu mata menjadi tipis dan juga rontok. Antara lain adalah sebagai berikut:
Penggunaan vini, maskara, dan sejenisnya: Alat kosmetik khusus untuk membuat bulu mata terlihat cantik ini tidak hanya memberikan dampak yang enak dipandang, akan tetapi juga memberikan dampak yang negatif yaitu dapat mengakibatkan bulu mata yang lentik jadi rontok.
Kurang vitamin E dan protein: Asupan gizi dan vitamin E sangat berdampak bagi ketahanan tubuh, salah satunya bagi bulu mata kita. Jika kita kurang akan asupan vitamin E dan protein, mungkin inilah salah satu dari beberapa faktor yang membuat bulu mata menjadi tipis dan rontok.
Terlalu sering mengucek mata: Ketika sesuatu benda masuk ke mata, baik itu debu, kotoran dan lainnya, secara otomatis tangan kita akan bergerak sendiri untuk mengucek mata kita dengan tujuan agar rasa gatal pada mata dapat hilang. Namun sangat disayangkan, mengucek mata terlalu kuat dan cepat bukan hanya sekedar merusak lapisan mata saja, akan tetapi juga bisa menyebabkan bulu-bulu mata menjadi rontok. Maka hindarilah mengucek mata, lebih baik minta teman atau seseorang untuk menghembus mata kita, atau membilsa dengan air lebih baik sebagai cara mengeluarkan benda, kotoran bahkan debu yang masuk.
Faktor genetik: Jika Kamu memiliki bulu mata yang sangat tipis dan berbeda dengan bulu mata teman-teman mu, coba Kamu cross cek bagian keluarga baik dari ayah ataupun ibu. Bisa jadi bulu matamu yang tipis ini menjadi salah satu faktor genetik dari ayah dan ibu. Tentu tidak ada cara lain untuk mengatasi ini, karena ini sudah menjadi faktor genetik (keturunan).
Faktor usia: Penelitian yang sudah terjadi beberapa tahun silam telah menemukan bahwa seseorang yang sudah mencapai usia lebih dari 30 tahun akan mengalami pertumbuhan rambut yang lambat, termasuk didalamnya pertumbuhan bulu mata dan bulu-bulu lainnya.
Cara melebatkan serta menebalkan bulu mata
Cara melebatkan bulu mata serta menebalkannya bukan hal yang mudah, kita bisa memilih sendiri bahan apa yang ingin digunakan. Bisa menggunakan obat, atau bahan kimia lainnya, namun kita juga dapat memilih untuk menggunakan bahan-bahan yang alami. Jika kita menggunakan obat tentulah kita juga akan mendapatkan dampak negatif, bisa jadi kita mengalami iritasi, atau kita malah mengalami kerontokan bulu dikarenakan zat yang dikandung didalam obat tersebut tidak cocok pada tubuh kita. Akan tetapi jika kita menggunakan bahan-bahan alami, tentu ini tidak akan berdampak negatif. Karena semua yang dari alam dapat sangat mudah dileburkan, maksudnya semua yang tumbuh dan keluar dari alam ini sangat mudah untuk diolah dan tidak berdampak negatif.
Menggunakan kemiri
Kemiri selain digunakan sebagai obat alami yang digunakan untuk memanjangkan rambut secara tradisional, kemiri juga dapat digunakan untuk melebatkan bulu mata Anda. Dengan cara melumatkan kemiri sendiri atau cukup dengan membeli minyak kemiri yang siap pakai, lalu dioleskan pada bagian bulu mata yang hendak akan dilebatkan. Waktu yang pas menggunakan cara ini adalah pada saat malah hari ketika akan mau tidur.
Menggunakan lidah buaya (Aloe Vera)
Kita sudah tidak asing lagi mendengar manfaat-manfaat yang dihasilkan oleh tumbuhan yang satu ini. Lidah buaya sangat baik digunakan untuk merawat rambut serta salah satu kegunaanya adalah dapat melebatkan serta menebalkan bulu mata Kamu.
Menggunakan air kelapa
Air kelapa memiliki manfaat yang sangat baik sekali, mulai dari mengganti ion tubuh yang hilang sampai dengan detoksifikasi racun dalam tubuh, dan dapat mencegah kanker, serta menghancurkan batu ginjal.
Bukan hanya baik bagi kesehatan saja, akan tetapi kandungan vitamin E pada air kelapa mampu menebalkan bulu mata super cepat, memanjangkan rambut dan menutrisi kulit kepala. Cara menggunakannya siapkan air kelapa muda yang masih segar, lalu diamkan semalaman air kelapa tersebut didalam sebuah wadah, lalu gunakan air kelapa tersebut di keesokan harinya. Basuhkan pada bagian bulu mata yang ingin dilebatkan. Setelah itu diamkan beberapa menit hingga air kelapa tersebut mengering, kemudian bilas wajah dengan air hingga bersih. Gunakan cara ini rutin paling tidak 2 hari sekali untuk mendapatkan hasil yang super cepat.
Banyak mengkonsumsi makanan ber vitamin E
Vitamin E sudah kita bahas diatas bagaimana peran pentingnya dalam pertumbuhan bulu-bulu pada bagian tubuh kita. Jika kita ingin melebatkan serta menebalkan bulu mata tentu saja kita perlu mengkonsumsi vitamin E yang proposional bagi tubuh.
Vitamin E bisa didapat dengan mengkonsumsi sayuran, ikan, dan kacang-kacangan. Rajinlah memakan makanan tersebut setiap hari agar vitamin E didalam tubuh tercukupi hingga bisa menghasilkan hasil yang maksimal untuk melebatkan bulu mata serta menebalkan bulut mata Kita.
Menggunakan bubuk teh hijau
Teh hijau mempunyai sifat antioksidatif serta karsinogenik. Teh hijau digunakan sebagai pengganti kopi, serta mengkonsumsi teh hijau dapat membantu mencegah kanker, keputihan. Selain digunakan sebagai bahan konsumsi serta kesehatan, ternyata teh hijau juga dapat digunakan sebagai bahan alami untuk melebatkan bulu mata.
Dengan cara menyiapkan 1 buah kantung teh hijau, sobek kantung tersebut lalu keluarkan bubuk tehnya, letakkan bubuk teh tersebut didalam sebuah wadah yang kecil lalu campur kan sedikit air panas hingga bubuk ini menjadi seperti sebuah adonan yang kental. Lalu siapkan sebuah kapas, rendamkan kapas tersebut kedalam bubuk teh yang sudah kita buat, lalu letakkan di bulu mata dengan cara di hentak-hentak sebanyak 2x. Jika sudah selesai bilas menggunakan air bersih.
Baca Juga : Bagaimana Cara Cantik Alami Dalam Islam
Cara Melebatkan Bulu Mata Super Cepat
0 Response to "Cara Melebatkan Bulu Mata Super Cepat"
Posting Komentar