Ampuh Mengobati Ketombe Berkerak

mengobati ketombe berkerak
ampuh mengobati ketombe berkerak
24healthours.com - Ketombe berkerak di kulit kepala? Sudah berapa cara kamu coba untuk menghilangkan ketombe berkerak? Apakah caranya berhasil?. Mungkin kamu telah mencoba beberapa cara bahkan banyak cara agar menghilangkannya, namun hasilnya tidaklah pernah memuaskan. Kamu tak perlu khawatir, ada beberapa langkah yang dapat merawat rambut anda secara sederhana namun sangat efektif. Cara ini tentu bisa dilakukan di rumah dengan mudah dan hemat biaya.

Penyebab Ketombe Berkerak

Ketombe berkerak atau biasa kita sebut juga dengan ketombe kronis, dimana kondisi menular yang disebabkan akibat daripada infeksi kulit kepala. Jika dibiarkan secara terus-menerus tentu ini akan menjadi kondisi yang parah. Bukan hanya sekedar rasa gatal akibat ketombe yang timbul namun juga dapat menyebabkan jerawat pada kulit kepala.

Berikut ini akan diuraikan langkah-langkah mengobati ketombe berkerak
  • Membilas Dengan Air Lemon
Lemon sudah terbukti manfaatnya bagi kesehatan dan perawatan rambut. Lemon menjadi salah satu pilihan untuk digunakan sebagai cara menghilangkan ketombe secara alami. Siapkan 3 hingga 4 buah jeruk lemon, setelah itu kupas lalu diparut dibagian kulitnya, masukkan kedalam panci berisi air dan panaskan air dipanci tersebut hingga mendidi bersamaan dengan kulit lemon yang telah kita parut. Lakukanlah hal ini secara rutin hingga menghasilkan perbedaan yang signifikan.
  • Campuran Jahe dan Bit
Kedua bahan ini yaitu jahe dan bit dapat dijadikan obat ketombe yang ampuh mengobati ketombe berkerak. Siapkan jahe dan bit, lalu giling bersamaan hingga menjadi sebuah pasta, setelah itu oleskan pada kulit kepala setiap malam, kemudian bilas rambut diesoknya harinya dengan menggunakan shampo. 
  • Tetesan Tea Tree Oil
Khasiat dari tea tree oil sebagai obat terbaik untuk mengatasi ketombe berkerak benar-benar telah dibuktikan oleh penelitian. Cara menerapkannya cukup mudah, campurkan shampo dan beberapa tetes tea tree oil, lalu oleskan pada rambut dan kulit kepala, diamkan selama minimal 5 menit, setelah itu bilas hingga bersih.
  • Menggunakan Aspirin (Obat Sakit Kepala)
Aspirin bukan hanya dapat digunakan untuk mengobati sakit kepala, namun aspirin dapat digunakan untuk membasmi ketombe yang akut. Kandungan salicylates pada aspirin membantu regenerasi kulit kepala dan membasi ketombe. Cara menggunakan aspirin cukup mudah, siapkan 2 buah aspirin lalu hancurkan dan dicampurkan dengan shampo dan diaduk sampai rata, usapkan shampo yang telah dicampur ini pada kulit kepala dan diamkan selama kurang lebih 2 menit. Setelah itu bilas dengan air bersih, lakukan hal ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal.
  • Gel Lidah Buaya (Aloe Vera)
Lidah buaya diketahui sangat bermanfaat untuk perawatan rambut secara tradisional sebagai obat mengatasi rambut rontok dan sebagai obat alami untuk memanjangkan rambut. Namun, lidah buaya memiliki kandungan antibakteri dan antijamur didalamnya yang dapat digunakan untuk menghilangkan ketombe.

Oleskan gel lidah buaya langsung pada kulit kepala, diamkan kurang lebih selama 30 menit. Setelah itu bilas rambut kamu menggunakan shampo dan air bersih. Lakukan hal sederhana ini secara rutin agar lebih optimal.

Berikut langkah-langkah ampuh mengobati ketombe berkerak.

Jika artikel ini bermanfaat, mohon untuk dishare dengan mengklik tombol share yang berada dibawah artikel ini.

Dan silahkan subscribe dengan memasukkan email yang berada dikotak bawah.

0 Response to "Ampuh Mengobati Ketombe Berkerak"

Posting Komentar